Tilawati

Diikuti Peserta Se-Manado, Diklat Tilawati Level 1 Bekali Teknik Pengajaran Efektif


2 bulan yang lalu


diikuti-peserta-se-manado-diklat-tilawati-level-1-bekali-teknik-pengajaran-efektif

Nurulfalah.org – Pada 26–27 Mei 2024, Kota Manado menjadi saksi sejarah dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan Al-Qur'an melalui diklat standardisasi guru Al-Qur'an level 1 di aula Kantor Kemenag Kota Manado. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mencetak guru-guru Al-Qur'an yang berkualitas dengan metode pembelajaran yang mudah dan menyenangkan, sesuai tagline tilawati.

Diklat itu resmi dibuka oleh Kasi Pendis Kemenag Sulawesi Utara, Ustaz H. Ahmad Soleh, M.Pd. Acara tersebut diikuti oleh 60 guru dan calon guru Al-Qur'an se-Kota Manado. Mereka tampak antusias untuk meningkatkan kompetensi mereka dalam mengajarkan Al-Qur'an kepada generasi muda.

Ustaz Ahmad Soleh menekankan pentingnya peran guru Al-Qur'an dalam membentuk karakter generasi muda yang berakhlak mulia. Ia juga menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh peserta yang telah berkomitmen untuk terus belajar dan berkembang demi kemajuan pendidikan Al-Qur'an di Sulawesi Utara.

Acara tersebut juga dihadiri Kasi Pendis Kemenag Kota Manado Ustaz Usran Mantow, S.Ag. dan Drs. Ramli Makatungkang, M.H.I. selaku ketua panitia pelaksana. Kehadiran mereka menambah semarak acara diklat tersebut yang berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme.

Tilawati Pusat juga mengirimkan dua trainer terbaiknya, yaitu Ustaz Hari Susandi, S.Ag. dan Ustaz Mohammad Choiri, S.Pd.I. Keduanya memberikan pelatihan yang komprehensif dan mendalam mengenai metode tilawati, memastikan para peserta dapat menguasai teknik-teknik pengajaran yang efektif dan menyenangkan.

Dengan adanya diklat tersebut, diharapkan para guru Al-Qur'an di Kota Manado memiliki standar kualifikasi dan mampu mengajarkan Al-Qur'an dengan cara yang lebih baik dan menarik bagi para murid. Diharapkan kegiatan ini menjadi awal yang baik untuk peningkatan mutu pendidikan Al-Qur'an di Sulawesi Utara dan mampu mencetak generasi yang cinta Al-Qur'an dan berakhlak mulia. (cml/eko)